energi starbucks di pagi hari
Friday 19 February 2010 - Filed under kubikel
bosan menulis di kubikel, saya memilih untuk menulis di luar.
pilihan pagi ini adalah starbucks. ya, saya sangat bersyukur, saya memiliki pilihan ini, sementara banyak dari mereka yang tidak memiliki pilihan-pilihan seperti ini.
saya menulis resensi film, menggantikan kolega saya yang harus memburu berita lain di sejumlah tempat.
energi menulis ini selalu datang di pagi hari. blogging, resizing pictures … dua aktivitas pagi yang nyaris tak pernah saya lewatkan setiap hari. itu sebabnya, saya lebih suka berangkat pagi ketimbang siang. energi pagi selalu memberikan tenaga dan juga keriangan yang lebih besar ketimbang siang hari.
dan hot chocolate grande menemani saya pagi ini. saya meminggirkan telepon, dan menulis. riang, saya menarikan jemari saya diatas papan kunci, sembari bersyukur saya masih bisa berbagi dengan sepuluh jari yang saya miliki, dibandingkan mereka yang tak memilikinya, atau mereka yang memilikinya namun tak pernah mensyukurinya.
2010-02-19 » Femi Adi