Content

when writing the story of your life, don't let anyone else hold the pen

ibaraki, dan gadis jepang yang duduk bersisisan sepanjang malam

Thursday 9 December 2010 - Filed under cerita bumijo + cerita cinta

gajayana mengusung saya dari jogja ke jakarta.

selalu seperti ini. ya, dengan gajayana. kereta ini lebih asik ketimbang taksaka maupun argolawu, meskipun saat melesak ke dalamnya, harus mengusir satu dua orang yang sebentar menyabotase kursi penumpang dari jogja.

tapi apapun itu, saya harus berterimakasih pada gajayana. tahu kenapa? karena gajayana membikin saya tinggal lebih lama di jogja; empat atau lima jam lebih lama ketimbang argolawu maupun taksaka.

dan orang yang duduk di sebelah saya, adalah seorang perempuan jepang. relawan erupsi merapi; yang hendak bertolak ke papua.

kami tak banyak bicara. selain sudah tengah malam sejak keberangkatan dari jogja, saya memilih untuk menyibukkan diri dengan transkrip wawancara. perempuan itu juga memilih diam, tak membuka pembicaraan.

dia hanya bilang bahwa dia ini mahasiswa S2 di Jepang; belajar soal konflik sosial. “sesungguhnya tak banyak yang bisa dipelajari soal konflik bila kuliah di Jepang. di Indonesia, barngkali lebih baik,” katanya. ya, memang benar begitu. Indonesia lebih punya banyak contoh kasus konflik sosial.

dlam pembicaraan singkat itu, saya menyebutkan kota Ibaraki, di Jepang. “Ibaraki tidak jauh dari Tokyo. yay, itu tempat yang bagus dan menyenangkan untuk tinggal …” katanya.

humh. ibaraki. lelaki dengan pjamas kotak-kotak merah. apa kabar?

pagi hari, saya bangun dengan hati berantakan.

2010-12-09  »  Femi Adi