membaca buku (lagi)
Sunday 6 July 2008 - Filed under asupan gizi + kegemaran + ragam cuatan
weekend di jakarta saya habiskan untuk membaca buku lagi.
beberapa waktu saya mengangkut beberapa judul buku dari gramedia. rasanya kini saatnya mulai membaca buku-buku kembali. ah, kembali? iya! membaca buku lagi.
menghabiskan ujung minggu di jogja membikin saya enggan menyentuh buku. harus mendaraskan doa di rumah ayah dan ibu. harus membersihkan rumah. harus berkebun. saya membongkar isi lemari hanya sesekali saja kalau memang ingin tinggal seharian di rumah dan bermalas-malasan. pilihan lainnya, menghabiskan hari dengan nonton film dari keping dvd.
tapi ujung minggu di jakarta membikin saya bingung.
untung saya membawa buku-buku yang saya angkut dari toko buku. saya membaca satu per satu buku-buku itu.
kursi lipat dengan tema koran saya buka. kaki menyelonjor ke kasur. tak ada musik, hanya ada hening. dingin menyusup dari putaran kipas angin.
saya membaca lagi. iya, saya mulai membaca lagi.
2008-07-06 » femi adi soempeno