Content

when writing the story of your life, don't let anyone else hold the pen

anak-anak itu begitu manisnya

Friday 10 February 2012 - Filed under friends from heaven + isu indonesia

seorang bocah kecil, sangat kecil, berada di depan meja yang sarat dengan tumpukan pakaian di koridor. dihadapannya ada kaos kaki berwarna putih dan hitam yang tengah ia pilah untuk dipasangkan. tinggi mejanya setara degan dadanya.

matanya bening. dia tersenyum kecil.

jesus christ! anak itu begitu manisnya.  sorot mata itu begitu polosnya. tulus. tangannya terus saja memilah satu demi satu kaos kaki yang ada di meja.

saya ingin menangis.

 

(ayah, ibu, terimakasih sudah merawat masa kecil saya dengan begitu indahnya di rumah, ditengah keluarga yang hangat, ditengah ayah, ibu, dan esti. tak putusnya saya bersyukur atas semua kesempatan untuk bersama ibu selama 20 tahun, dan bersama ayah selama 26 tahun. saya masih punya  esti yang akan selalu saya sayangi.)

 

Tagged: »

2012-02-10  »  Femi Adi